18 November 2008

Sembunyikan File Anda ke Gambar !!!

maaf, kalau postingan ini udah di anggap jadul, tetapi tidak apalah....cuek ajah.

si Ortega memiliki beberapa file penting di dalam komputer kesayangannya si Faster. Karena tidak ingin terlihat file- file tersebut oleh orang lain, maka ia telah mempercayakan keamanannya kepada Ratega- temannya yang hobi ngotak- atik komputer. Berikut cerita lanjutan dari kedua sahabat karib tersebut....

Ortega : ( sambil ngupil) "prend, bagaimana cara untuk menyembunyikan file- fileku yang penting supaya tidak kelihatan oleh semua orang ya?"
Ratega : ( mengernyitkan kening) "hmm, ada - ada aja nih orang satu ini" ( dalem ati). " OK deh, aku ada trik jitu yang mungkin bisa membantu sampeyan"
Ortega : "baiklah, di tunggu di sini ya..."
Ratega : "OK, segera meluncur...."

Setelah berlalu 10 menitan, datanglah si Ratega ke rumahnya Ortega.....
( singkat cerita)
setelah mengotak- atik si Faster, maka terjadilah pembicaraan kedua sahabat karib tersebut :
Ortega : " wah, hebat kamu prend, filenya berwujud gambar dan kalau di klik cuman gambarnya si Faster dan aku yang tampak" ( ternyata gambar yang buat manipulasi berupa gambar dia dan si Faster).
Ratega : ( sambil tersenyum) "gimana, begini udah cukup kan ?"
Ortega : " Udah cukup dulu, OK makasih prend!"

Serius Mode :

apa sebenarnya yang dilakukan oleh Ratega ?

inti :
memasukkan beberapa file penting ke dalam compress file ( .zip) kemudian menyembunyikannya ke dalam file gambar.

bahan - bahan :
file gambar : 1 file ( mis : my_Faster.jpg)
file- file penting : secukupnya
windows yang jalan
command prompt

Cara membuat :
  1. kumpulkan file - file penting ke dalam .zip file ( mis : penting.zip)
  2. kumpulkan kedua file, yaitu penting.zip dan my_Faster.jpg ke dalam 1 direktory (mis : C:\)
  3. buka command prompt, kemudian akses ke C:\>
  4. dari C:\> ketik :"copy /b my_Faster.jpg+penting.zip protect.jpg" ( tanpa tanda kutip)
  5. maka di dalam directory C:\> akan terbentuk file baru protect.jpg
  6. selamat mencoba.............

Tidak ada komentar:

 

copyright : http://sangmakhluk.blogspot.com Uji coba pembuatan blog yang lebih semrawut